Teladani Akhlak Rasulullah SAW



MARTAPURA - Ribuan jemaah hadiri peringatan Maulid Nabi Besar Muhammad SAW, yang digelar bertepatan dengan 1 Rabiul Awal 1445 Hijriah, di Masjid Agung Al Karomah Martapura, Sabtu (16/9/2023) malam.

Peringatan maulid menghadirkan penceramah dari kota Probolinggo Jawa Timur yaitu Habib Husein bin Alwi bin Aqil. Turut dihadiri Wakil Bupati Banjar Habib Idrus Al Habsyie beserta jajaran, tokoh ulama dan para habaib.

Peringatan maulid diawali dengan pembacaan maulid Simtud Durar karangan Habib Ali Al Habsyie oleh grup maulid Mahabbatussholihin pimpinan Ustadz Muhammad Sibawaih, dilanjutkan pembacaan ayat suci Al quran oleh Ustadz Baihaqi.

Ketua umum Nadzir Masjid Agung Al Karomah KH Hasanuddin bin Badruddin mengucapkan terima kasihnya kepada semua pihak yang telah membantu hingga acara terlaksana dan sukses, dan mendoakan agar diberikan ganjaran pahala yang berlipat oleh Allah SWT.

Sementara itu Habib Husein bin Alwi bin Aqil asal Probolinggo dalam tausiahnya menerangkan tentang beberapa keutamaan Nabi Muhammad SAW. Dikisahkannya, nanti pada hari kiamat manusia ingin memperoleh syafaat datang kepada Nabi Adam, Ibrahim, Nuh, Musa dan Nabi Isa AS.
Tetapi semua nabi tersebut tidak dapat memberikan syafaat, maka merekapun datang kepada Nabi Muhammad SAW dan dapat memintakan syafaat kepada Allah SWT.

”Ini merupakan bukti bahwa junjungan kita Nabi Muhammad memiliki keutamaan lebih dari nabi nabi lainnya,” terangnya.

Habib Husein juga mengajak jemaah untuk mengaktualisasikan ajaran dan perilaku Nabi Muhammad agar bisa diterapkan dalam kehidupan sehari hari.

”Kita sebagai umat nabi mewarisi dua hal yang menjadi landasan kehidupan yakni Al quran dan sunah nya. Akhlak luhur yang dimiliki beliau seperti rendah hati, jujur, sabar, santun dan tidak angkuh dapat kita contoh menjadi suri teladan yang dapat kita aktualisasikan dikehidupan sehari hari agar menjadi pribadi yang dibimbing oleh Allah SWT,” tutupnya. (banjarkab)

Komentar

Advertorial Post