Kontingen STKIP PGRI Banjarmasin Torehkan Medali di Porsenasma IV Kediri



KONTINGEN STKIP PGRI Banjarmasin mengikuti Pekan Olahraga dan Seni Mahasiswa Nasional IV Persatuan Guru Republik Indonesia (Porsenasma IV PT PGRI) Tahun 2022 yang diselenggarakan pada 7-11 Juni 2022 di Universitas Nusantara Kediri, Jatim.

Porsenasma merupakan kegiatan rutin tiga tahunan. Kegiatan ini diikuti 1.628 atlet dari 40 perguruan tinggi PGRI dari seluruh Indonesia. 

Seluruh peserta bertanding pada 12 cabang olahraga, 11 tangkai seni, dan tiga tangkai ilmiah. Kegiatan tahun ini mengangkat tema “Menumbuhkan Soliditas dan Solidaritas Mahasiswa Perguruan Tinggi untuk Indonesia Unggul dan Tangguh”. 

STKIP PGRI Banjarmasin mengirimkan 24 atletnya untuk berlaga di berbagai cabang olahraga dan tangkai seni, yaitu atletik 5 mahasiswa, pencak silat 2 mahasiswa, karate 1 mahasiswa, bulu tangkis 1 mahasiswa, catur 1 mahasiswa, tenis meja 2 mahasiswa, nyanyi pop 1 mahasiswa, nyanyi dangdut 2 mahasiswa, baca puisi 2 mahasiswa, film pendek 1 mahasiswa, poster 1 mahasiswa, dan tari kreasi 5 mahasiswa. 

Keberangkatan atlet ke Kediri didampingi langsung oleh Ketua PPLP PT PGRI Banjarmasin, Drs. H. Dahri, MM dan Ketua STKIP PGRI Banjarmasin, Dr. Dina Huriaty, M.Pd. serta Ketua Kontingen, Dr. Benny Nawa Trisna,  M.Pd.

Seluruh atlet telah mengeluarkan segenap kemampuannya pada setiap pertandingan yang diikuti. Dalam perolehan mendali, STKIP PGRI Banjarmasin menempati posisi ke-13 dari 40 perguruan tinggi PGRI seluruh Indonesia yang berpartisipasi tahun ini.

Kontingen STKIP PGRI Banjarmasin berhasil menyumbangkan 5 medali, yakni 1 emas oleh Della Rieka Selviana, Rahmina Azizah, Irma Kurniati, Hendra Wahyuni, dan Aldya Musoufi pada tangkai seni tari kreasi.

1 perak oleh Irnayani pada cabor pencak silat; 1 perak pada cabor estafet 4 x 100 m; 1 perunggu oleh Rima Lismaya Sari pada cabor catur; dan 1 perunggu pada cabor estafet 4 x 400 m oleh Dody Setiawan, Ahmad Sauki, Budi Herdadi, Haris Suparlan, dan Muhammad Syahrifani. 

Selain itu, Syaiful Ahyar juga menjadi juara harapan 1 nyanyi dangdut putra dan Natasya juara harapan 2 nyanyi dangdut putri. 

Ketua kontingen, Dr. Benny Nawa Trisna mengatakan seluruh atlet sudah memberikan yang terbaik untuk pertandingan ini.

Sementara Ketua STKIP PGRI Banjarmasin, Dr. Dina Huriaty dan Ketua PPLP PT PGRI Banjarmasin, Drs. H. Dahri, MM, menyatakan juga bahwa di even ini jad momen untuk melakukan perjanjian kerja sama dengan tiga perguruan tinggi yang hadiri, yakni STKIP PGRI Pacitan, STKIP PGRI Jombang, dan Universitas Bhinneka PGRI Tulung Agung. 

Selain itu, unsur pimpinan dan yayasan juga melakukan studi banding dan melakukan pertemuan dengan Rektor dan Ketua YPLP PT PGRI Universitas Bhinneka PGRI Tulung Agung untuk menjalin kerja sama pada bidang pendidikan, penelitian, pengabdian kepada masyarakat, pengembangan sumber daya manusia, dan merdeka belajar kampus merdeka. 

Dalam kesempatan tersebut, Dr. Dina menyatakan harapannya semoga perjanjian kerjasama ini menjadi langkah awal meningkatkan kualitas sesama perguruan tinggi PGRI menjadi lebih baik dan terkait Porsenasma.

Ia merasa senang dan bangga atas pencapaian mahasiswa STKIP PGRI Banjarmasin yang mampu bersaing dengan atlet setingkat nasional. 

"Pembinaan akan dilaksanakan lebih baik lagi untuk menghadapi Porsenasma V yang rencananya akan dilaksanakan di Madiun pada 2025 mendatang," tutupnya. (*/ap)

Komentar

Advertorial Post