Hibah 2,7 M, KONI Banjar Ingatkan Cabor-cabor



MARTAPURA - Menjelang Porprov di Tala 2025 mendatang, KONI Banjar memotivasi cabor-cabor binaannya agar terus berbenah, guna sukses di Porprov Tala.

Bahkan anggaran hibah juga semakin besar dari Pemkab Banjar hasil kesepakatan eksekutif dan legislatif (DPRD Banjar) di 2024 ini sekitar Rp2,7 milyar. Hampir dua kali lipat anggaran hibah 2023.

"Nah, ini tentunya kepada para pengurus cabor agar tertib dalam melaksanakan program dan hibah ini, agar jangan sampai salah mekanisme maupun peruntukannya. Sebab sudah banyak contoh di daerah lain, karena kesalahan penggunaan menjadi musibah," ingat Irwan Bora, Sekretaris KONI Banjar usao rakor KONI Banjar dan cabor di Sekretariat KONI Banjar, Jl Albasia Martapura, Kamis (14/12/2023).

Irwan didampingi Bendahara KONI Hasan Hamdan mengingatkan juga kepada cabor yang sudah habis masa kepengurusannya maupun yang sebentar lagi selesai supaya berbenah, menyegarkan kepengurusannya, sehingga pembinaan atlet dapat terus dilaksanakan berkesinambungan.

Meski hibah meningkat, Irwan mengakui bahwa nilainya masih kalah ketimbang daerah lain. "Maka dari itu karena anggarannya tidak terlalu besar, diharap pemanfaatannya mesti efisien dan efektif guna meningkatkan prestasi para atlet," bebernya.

Pada rakor yang dipimpin Wakil Ketua I KONI Banjar Sofian AH itu juga dibahas pemutakhiran data base atlet dan pelatih, termasuk sarana dan prasarana pendukung latihan.

Hal itu dimaksudkan untuk evaluasi apa saja hambatan, dan bahan pertimbangan menggali lagi kemungkinan potensi medali di ajang multi even ke depannya.

Turut hadir sejumlah pengurus diantaranya Wakil Ketua II Kun Nasrullah, Kabid Organisasi,  Fahruddin, Kabid Binpres Yusfi Azmatkhan, dan perwakilan cabor.

Komentar

Apk Penterjemah

Advertorial Post