Tanaman Median Kering, Apa Tidak Disirami?

Rizanie


MARTAPURA - Tanaman mati pada median jalan akibat dari dampak kemarau berkepanjangan dan minimnya curah hujan di sejumlah wilayah Kabupaten Banjar, termasuk Kelurahan Keraton, Martapura.

Wakil Ketua DPRD Kabupaten Banjar, Akhmad Rizani Anshari menekankan pentingnya perawatan tanaman kota, terutama dalam situasi cuaca ekstrim seperti ini. Tentunya, perlu diperhatikan oleh dinas terkait.

“Tanaman kota adalah elemen penting untuk mempercantik kota, dan kita perlu menjaga keindahannya. Tanpa tanaman, kota akan terlihat gersang,” ungkapnya, Rabu (6/9/2023).

Dia mengingatkan, dinas terkait bertanggung jawab atas taman kota untuk lebih memperhatikan situasi saat ini. Jika diperlukan, langkah-langkah lebih lanjut harus diambil untuk mengatasi masalah kekeringan tanaman tersebut.

“Kita harus memastikan bahwa tanaman kota tetap terawat dengan baik. Jika merasa tidak mampu, maka sebaiknya mencari solusi yang tepat,” ujarnya.

Ia menjelaskan, tidak hanya tanaman yang berada di median Jalan Menteri Empat yang terkena dampak, namun juga di Jalan A Yani. Tanaman dan rumput nampak kering, seperti tidak disiram air.

“Kita melihat perbandingannya sangat jauh dengan kota tetangga kita. Kondisi tanaman penghijauan untuk mempercantik kota terlihat sangat baik, berbeda dengan tanaman di tempat kita,” ucapnya.

Menurutnya, jika dinas terkait merasa tidak mampu, lebih baik mencari jabatan yang sesuai dengan kemampuan. (pojokbanua)

Komentar

Advertorial Post