Medvedev Boleh Jadi Sandungan Bagi Nole

Djokovic


US OPEN - Novak Djokovic akan berjumpa Daniil Medvedev di partai final untuk memperebutkan gelar grand slam US Open 2023 pada Minggu (10/9) waktu setempat alias Senin (11/9) pagi Wita.

Djokovic lolos ke final US Open 2023 setelah menghentikan langkah petenis non unggulan, Ben Shelton. Shelton yang merupakan petenis tuan rumah tidak bisa melanjutkan langkahnya ke partai puncak.

Djokovic yang unggul jam terbang berhasil meredam Shelton tiga set langsung. Setelah menang 6-3, 6-2 di dua set awal, Djokovic menang lewat tie break 7-6(7-4) pada set ketiga.

Sementara itu Medvedev melangkah ke partai puncak usai menundukkan juara bertahan sekaligus unggulan pertama, Carlos Alcaraz. Medvedev menang lewat duel yang berakhir empat set, 7-6(7-3), 6-1, 3-6, 6-3.

Pertemuan Djokovic vs Medvedev ini merupakan duel antara unggulan kedua melawan unggulan ketiga. Berkaca pada rekor pertemuan, Djokovic unggul 9-5 atas Medvedev.

Namun bila menilik pertemuan terakhir, Medvedev yang keluar sebagai pemenang. Medvedev mengalahkan Djokovic dengan skor 6-4, 6-4 pada duel di Dubai, Maret 2023.

Bagi Djokovic, final US Open 2023 ini merupakan kesempatan untuk menambah gelar grand slam sekaligus mempertajam rekornya sebagai petenis dengan gelar grand slam terbanyak. Djokovic saat ini sudah memiliki 23 gelar grand slam.

Sedangkan bagi Medvedev, US Open 2023 adalah kesempatan baginya untuk menambah gelar grand slam. Medvedev punya satu gelar grand slam yaitu US Open 2021.

Karena itulah tampil di final US Open bukan sesuatu yang baru bagi Medvedev. Petenis Rusia ini punya modal untuk menahan Djokovic menambah gelar grand slam sekaligus merebut gelar grand slam kedua dalam kariernya. (cnn)

Komentar