RMB Gelar Maulid yang Dihadiri 500 Warga


RELAWAN yang tergabung dalam Radio Mandiangin Bakula (RMB) mengadakan peringatan Maulid Nabi Besar Muhammad SAW di Mandiangin, Kecamatan Karang Intan, Jumat (29/10/2021).

Selain para relawan RMB, juga hadir para tokoh agama, tokoh masyarakat dan warga umum sebagai tanda cinta kepada Rasulullah SAW demi mengambil berkah dan syafaat Baginda di akhirat kelak.

Acara dimulai dengan pembacaan syair maulid oleh Grup Maulid Jami’ul Ihsan. Ratusan hadirin larut dalam lantunan syair memuji akhlak Baginda Nabi.

Rawi dan syair dibawakan sebagaimana pakem yang sudah lama berlaku di Sekumpul sebagaimana yang sudah dicontohkan Abah Guru Sekumpul.

Penceramah Drs H Abdul Bakir menyampaikan pokok-pokok mengapa umat Islam patut memuliakan dan memuji Nabi Besar Muhammad SAW.

Menurutnya, pujian kepada Penghulu Segenap Makhluk itu sudah dan selalu dilakukan Allah dan para malaikat-Nya. Bila Allah saja memuji, lanjutnya, maka tak ada alasan bagi umat Islam untuk tidak memuji Rasulullah SAW.


Sementara, pimpinan Relawan RMB Gusti Irhami AMd Kep mengucapkan syukur atas pelaksanaan maulid Nabi Muhammad. Menurutnya, kegiatan agama itu terselenggara berkat gotong-royong anggota relawan sehingga tak kurang dari 500 hadirin mengikuti acara dengan khidmaR

Komentar