Rublev dan Schwartzman Tambah Koleksi Gelar


ANDREY Rublev tampil bagus kala di final Rotterdam Terbuka, Belanda untuk menyegel gelar di 
turnamen level 500 ATP Tour tersebut. Petenis Rusia itu menumbangkan Marton Fucsovics 7-6 6-4, Minggu (7/3/2021) waktu setempat.
Gelar ini menjadikan Rublev mengoleksi empat trofi dari level 500, dan kemenangan ini menjadikannya sejajar dengan dua petenis senior yang juga pernah membuat rekor kemenangan terpanjang 20 atau lebih di level 500 ATP Tour.

Petenis unggulan keempat yang di semifinal melewati Stefanos Tsitsipas (Yunani) itu mengamankan keempat break point yang ia hadapi melawan Fucsovics (Hungaria) dan menyudahi partai sepanjang1 jam 50 menit.

“Saya merasa sangat senang melalui pekan yang luar biasa.Kita lihat apakah saya bisa bertahan dan terus masuk jajaran 10 besar dunia," ujar Rublev dalam laman resmi ATP Tour. Sejak musim 2009, hanya Roger Federer dan Andy Murray merupakan petenis yang mengantongi kemenangan beruntun terpanjang di turnamen ATP level 500.

“Tentu, itu angka yang luar biasa, tetapi saya tidak memikirkan tentang hal itu. Semua luar biasa, baik pertandingan final tadi, maupun angka yang tidak semua petenis bisa mencapainya. Sungguh menakjubkan,"

Sementara Diego Schwartzman dari Argentina memenuhi impiannya mengoleksi gelar dari kandang sendiri dalam Boenos Aires Terbuka setelah menang atas rekan sendiri, Cerundolo 6-1 6-2 dalam 1 jam 20 menit. 

“Pekan di Buenos Aires kali ini menjadi pekan yang emosional. Terasa sangat berbeda karena di pekan lain, semua keluarga bersama dalam momen ini,” seru Schwartzman yang mengantongi gelar keempat ATP Tour.

“Dua musim lalu, saya melaju ke final di sini dan kalah. Saya kemudian membalaskan kekalahan tersebut melawan Francisco yang merupakan petenis hebat.”

Komentar