Mal Pelayanan Publik Barokah Diresmikan Bupati

MARTAPURA - Bupati Banjar H Khalilurrahman meresmikan Mal Pelayanan Publik Barokah di Gedung Juang Jl A Yani Martapura, Rabu (29/1/2020).


"Sebagai salah satu inovasi mewujudkan tata kelola pemerintahan yang baik dan bersih. Melayani publik dengan lebih baik. Masyarakat mempunyai alternatif baru karena mendapat berbagai pelayanan dalam satu lokasi. Masyarakat tidak perlu kesana kemari sebab cukup di sini," ujar Guru Khalil.

"Pelayanan akan semakin efektif dan efisien. Saya harap permudah cepat mudah murah dan tidak berbelit-belit," tambahnya.

Pemerintah menurutnya selalu berusaha menjawab tantangan zaman. 210 jenis layanan dari 20 instansi. "Layani masyarakat dengan senyum, jangan merengut," ingat Guru Khalil.

Sementara Tantri N sebagai ketua percepatan Mal Pelayanan Publik Barokah mengaku sangat senang bisa mewujudkan ide dan keinginan bupati. "Nama sesuai dengan visi dan misi Bupati Banjar yakni mengandung harapan agar masyarakat dapat sejahtera lagi barokah," ucap Kepala Bappedalitbang Banjar ini.

Ditambahkan, Bupati Banjar menggelorakan ide ini April 2019 kala Musrenbang. Tujuannya adalah melaksanakan amanat Menpan RB tentang Mal Pelayanan Publik. Pelayanan terintegrasi mudah terjangkau nyaman dan aman. Meningkatkan daya saing berusaha.

Lokasi harus di jalan arteri luas tanah di atas 1.000 m2. "Dengan 2 miliar dari APBD Perubahan alhamdulillah mal ini cukup refresentatif meski perlu terus diperbaiki," bebernya.

22 institusi juga ada Kejari Banjar, Pengadilan Negeri Martapura, Polres Banjar. kantor pajak, Bank Kalsel, PDAM Intan, Samsat dan sebagainya terlibat mengisi mal.

"Fasilitas ditambah berkat dukungan pergeseran anggaran seperti AC nambah 6, komputer 20 dan lainnya. Kritik dan saran yang membangun sangat kami perlukan," ungkapnya.

Dilakukan juga penandatanganan prasasti oleh bupati juga kesepahaman dengan Kajari Muji Martopo, Kapolres AKBP Andri Koko serta pejabat terkait lainnya yang ikut serta dalam menyukseskan Mal Pelayanan Publik Barokah.

Komentar