Air PDAM Tak Sebersih Kemeja Direksinya


MARTAPURA - Sejumlah warga Kecamatan Kertak Hanyar mengeluhkan soal kualitas air yang disitribusikan PDAM Intan ke sambungan rumah milik warga setempat. Pasalnya, kualitas airnya keruh dan agak bergetah.


Edy Suryadi, Minggu (22/9/2019), tokoh warga yang tinggal di kawasan Citra Land, Kertak Hanyar kepada pers mengatakan, semestinya PDAM Intan memproduksi dan menyalurkan air yang berkualitas, bahkan kalau perlu yang layak langsung dikonsumsi, mengingat biaya rekening juga tergolong mahal. Hanya saja, meski air sudah direbus, tetap saja terasa 'kalat' waktu diminum.

"Kepada masyarakat Kabupaten Banjar khususnya saya ingin menanyakan, apakah kualitas air PDAM di daerah Kabupaten Banjar tersebut memenuhi standar untuk air minum. Apa fungsi PDAM dengan masyarakat bayar mahal untuk mendapatkan air layak dipakai mandi, masak dan mandi. Kemana biaya-biaya bahan kimia yang menjadi beban pembersihan air selama ini," tukas Edy yang juga Ketua Kadin Kalsel ini.

"Saya tinggal di Citra Land Kertak Hanyar wilayah Kabupaten Banjar airnya kotor dan bergetah. Tolong sekali perhatian buat jajaran PDAM Intan dan Pemerintah Kabupaten Banjar juga DPRD Kabupaten Banjar," jelasnya.

Ketika disinggung mungkin saja hal itu disebabkan musim kemarau, Edy dengan tegas mengatakan bahwa kondisi itu sepertinya tidak berlaku, mengingat di saat musim hujan di mana sumber air melimpah pun, kualitas air ledeng PDAM tidak jauh berbeda dengan kondisi terkini.

Senada, warga lainnya, Alle Putra mengatakan bahwa kemarau tidak kemarau tetap saja kualitas air seperti itu. "Anda enak tidak merasakannya langsung tapi kami yang di daerah Kecamatan Kertak Hanyar merasakan langsung dampaknya," ungkapnya kecewa.

Sementara itu, Direktur Utama PDAM Intan, Syaiful Anwar mengatakan bahwa beberapa waktu lalu terjadi pipa pecah sehingga kotoran pipa keluar.

"Kemarin itu kepecahan pipa, Jadi kotoran pipanya keluar. Insya Allah saat ini air yang keluar membaik ini kekawanan setiap hari /malam ini ada timnya aktif selama kemarau turun ke lapangan mencek air. Tolong  info Kertak Hanyar wilyah mana yang kualitas air yang kada baik, agar segera kekawanan menceknya terima kasih," ujar Syaiful.

Komentar