Bupati Harap Warga Contoh Keikhlasan Nabi Ibrahim dan Putranya



MARTAPURA - Hari Raya Idul Adha 1440 H di Martapura dan sekitarnya cukup semarak, namun penuh khidmat. Sebagaimana tahun-tahun sebelumnya, pusat ibadah shalat Ied dilaksanakan di Mesjid Agung Al karomah Martapura, Minggu (11/8/2019).


Belasan ribu jemaah baik laki-laki dan perempuan hingga anak-anak tumpah ruah di mesjid terbesar di Martapura dan bahkan salah satu yang terbesar di Kalsel. Bertindak selaku khatib Idul Adha adalah Bupati Banjar H Khalilurrahman. Dalam satu pesannya, Guru Khalil mengingatkan kembali bahwa Idul Adha merupakan bentuk penghargaan yang tinggi dari Allah kepada nabi Ibrahim dan Nabi Ismail.

Bapak dan putranya itu menurut Guru Khalil, adalah teladan terbaik bagaimana seharusnya hamba mengikhlaskan dirinya dalam menjalankan segala perintah Allah SWT. Dikatakan, Allah menguji iman Nabi Ibrahim dengan sangat hebatnya, sampai-sampai ia diminta untuk mengorbankan anak semata wayang yang sangat dikasihsayanginya itu. Namun, karena itu adalah perintah Allah Nabi Ibrahim sangat menjunjung tinggi kehendak Allah. Tak kalah luar biasanya, Nabi Ismail sang putra yang masih remaja, ternyata juga memiliki ketabahan dan keikhlasan, di mana ia rela dikorbankan demi menjalankan perintah Allah.

Untuk itu, Guru Khalil berpesan agar jemaah tidak perlu ragu menjalankan perintah Allah meski harus mengorbankan harta. Bagi yang mampu hendaknya ikhlas membantu sesamanya yang lebih memerlukan, sebab itulah hakikatnya berkorban. Shalat Ied diimami oleh KH Wildan Salman. Usai shalat ratusan jemaah berebut untuk berhalal bihalal dengan imam shalat dan juga Guru Khalil.

Sementara itu, Wabup Banjar Saidi Mansyur selepas shalat Ied juga menggelar open house.  Menurutnya, seluruh umat muslim tengah bergembira memperingati Hari Raya Idul Adha. Ibadah kurban sendiri merupakan wujud kecintaan dan ketaqwaan kepada Allah SWT. Dalam sendi kehidupan, ibadah kurban juga memiliki nilai-nilai sosial yang tinggi.

"Terlepas dari hal itu dimomen peringatan Idul Adha hari ini, saya beserta keluarga mengucapkan terimakasih kepada semua yang telah berhadir pada acara open house yang kami gelar. Mudah-mudahan melalui gelaran open house ini, semakin mempererat tali silaturahmi dan persaudaraan kita dalam mencapai keridhoan Allah SWT," tukas Saidi.

Komentar