Awal April, Lomba Keindahan Ikan Cupang Piala H Saidi Mansyur



MARTAPURA - Penggemar ikan cupang (Betta Kontes) dalam waktu dekat, 6-7 April 2019 bisa mengikuti lomba atau menyaksikan keindahan ikan cupang pada kegiatan lomba berjudul Betta Kontes Piala H Saidi Mansyur di Gedung Sultan Sulaiman, Martapura.



Sebagaimana diketahui, budidaya ikan cupang di Martapura beberapa tahun terakhir cukup banyak dan penggemarnya pun sudah mulai meningkat. Guna menambah pengetahuan dan gairah memlihara ikan cupang, panitia menggelar lomba keindahan ikan cupang berbagai kategori. "Kebetulan, Pak Wabup H Saidi Mansyur sangat perhatian dan bersedia mensponsori kegiatan ini," ujar satu panitia,
Faizal kepada pers, Kamis (21/3/2019).

"Ini lomba keindahan ikan cupang. Lomba yang bersifat mengadu domba ikan cupang sudah ditiadakan. Jadi kami fokus pada keindahannya saja. Dengan adanya lomba ikan cupang ini, ingin meningkatkan kembali peminat cupang dan ingin memajukan budidaya percupangan yang ada di Kalsel khususnya Banjarbaru dan Martapura," terang Faizal.

Ditambahkan, peserta diperkirakan sangat banyak, karena ada yang dari Martapura, Banjarbaru, Banjarmasin, bahkan sampai dari Kalteng seperti Palangkaraya dan Tamiyang Layang.
"Dan ada juga dari Kaltim seperti Samarinda dan Balikpapan," bebernya.

Agar menjaga netralitas penilaian, panitia sengaja mendatangkan juri lomba dari Bandung dan Pulau Jawa yang memang sudah sangat ahli dengan budidaya ikan cupang serta mengerti keindahan ikan cupang. Aneka lomba antara lain, kategori reguler terdiri crown tail, halfmoon, plakat, giant, female juga ada kelas baby crown tail, baby halfmoon dan plakat. Hadiah menarik sudah disiapkan panitia. Peserta bisa mendaftar ke Faizal (08134898999), Syarif (085249384009, Karim (0813514439780).

Komentar