Karyawan Karaoke Barito Simpan Ineks

BANJARMASIN - Sudah lama menjadi incaran petugas Sat II Ditnarkoba Polda Kalsel, seorang karyawan karaoke Barito Fantasy, Hel (28) dan rekannya, Irul (25) kedapatan menyimpan 139 butir ineks di sebuah rumah Jl Kompleks Mandiri Blok F RT 68 Banjarmasin Utara, Rabu (14/4) sekitar pukul 18.00 Wita.
Hel mengaku bahwa ia hanya menyimpankan titipan ineks milik Ancah yang kini sedang berada dalam sel. "Saya menyimpankan dan menjualkan saja milik Ancah, karena saya punya utang dengan dia. Keuntungannya saya titipkan sama ibunya," akunya.
Sebelum kejadian penggeledahan, dirinya menitipkan 140 butir ineks yang satu diantaranya hancur kepada Irul, teman semasa SMA di Kandangan, HSS.
"Saya minta tolong kepada Irul untuk mengamankan barang itu di kediamannya. Per butir biasanya saja jual seharga Rp110-120 ribu," bebernya.
Irul mengatakan, dirinya hanya sekedar membantu menyimpankan barang yang dititipkan Hel. "Dia teman sekolah. Namun, saya tidak tahu berapa jumlah ineks yang dititipkannya itu," katanya.
Meski demikian, menurut Kasat II Ditnarkoba Polda Kalsel AKBP Dwi Tjahyono didampingi AKP Yanto dan AKP Aswat Tarigan, keduanya tetap dikenakan pasal 71 (persekongkolan) jo pasal 59 ayat (1) huruf (c) dan (e) UU RI No 5 Tahun 1997 tentang Psikotropika dengan ancaman maksimal 15 tahun penjara.
Siang kemarin, Sat II Ditnarkoba Polda Kalsel juga berhasil mengamankan dua pemuda, Leman, warga Kuin Selatan dan Alus, warga Kampung Gedang yang kedapatan membawa shabu sebanyak satu paket seberat 0,32 gram di Gg Metro Kampung Gedang.
"Mulanya, kedua orang ini naik sepeda motor dan melintas di depan petugas kita yang sedang patroli. Rupanya tanpa sengaja, sebuah benda mencurigakan jatuh dari celana satu tersangka. Petugas kita yang curiga lalu mendekati keduanya. Ternyata benda itu shabu, keduanya lalu diamankan," beber Dwi.
Dari pengakuan keduanya, mereka hanya ingin memakai sendiri shabu itu dan bukan sebagai pengedar. Benda haram itu diakui tersangka didapat dari Didi Black. adi

Komentar

AP Tour mengatakan…
bagus-bagus.........